Jadikan Hatiku Istana CintaMu adalah lagu liturgi untuk paduan suara campuran (mixed choir atau SATB), diciptakan oleh Linus Putut Pudyantoro.
Jadikan Hatiku Istana CintaMu Free Download
Jadikan Hatiku Istana CintaMu
Lagu
L. Putut Pudyantoro
Syair/Lirik
L. Putut Pudyantoro
Arranger
L. Putut Pudyantoro
Bahasa
Indonesia
Divisi Suara
Sopran, Tenor, Alto, Bas
Kategori


Kisah di balik lagu Jadikan Hatiku Istana CintaMu
Lagu ini biasanya dinyanyikan sebagai lagu Komuni atau penyambutan Tubuh Darah Kristus, terlihat dari syairnya yang terdapat kata Tubuh dan Darah sebagai ciri khas lagu komuni. Roti dan anggur adalah persembahan (maka dalam nyanyian persiapan persembahan, menggunakan frase roti dan anggur).
Walaupun manusia sangatlah lemah dan kecil, tak berarti di hadapan Tuhan, namun Tuhan tetap mencurahkan cinta kasih-Nya kepada manusia. Meskipun manusia mengingkari kasih-Nya dan kerap melakukan dosa yang sama, Tuhan tetap menyambut manusia dalam rengkuhan kasih-Nya.a
Siapakah aku dihadapanMu Tuhan?
Kau curahkan cintaMu
Apakah artiku bagiMu?
CintaMu setia selalu
Pantaskah kumenyambut tubuh darahMu
Karena banyak dosaku
Sering ku ingkari cintaMu
Dalam langkah hidupku
Ampunilah aku, ampuni kalemahanku
Ampuni dosaku dalam kerahimanMu
Agar ku mampu wartakan kasihMu
Di dalam hidupku
Bersihkan hatiku dengan sucinya cintaMu
Jadikan hatiku istana cintaMu
Tempat yang layak untuk bersemayam
Tubuh dan darahMu
Daftar Isi